Thursday, December 19, 2024

Segala Informasi Mengenai Bidang Tour Guide

Kami menyediakan berbagai informasi mengenai masalah tour guide atau lebih dikenal dengan pemandu wisata terbaik yang bisa kalian dapatkan info terupdatenya di sini

Tour & Travel

Cara Menjadi Tour Guide yang Handal dan Profesional

Cara Menjadi Tour Guide yang Handal dan Profesional – Cara menjadi tour guide terbilang susah-susah gampang. Terdapat beragam cara yang mesti dilakukan untuk menjadi tour guide profesional dan handal.

Tour guide atau lebih dikenal dengan sebutan pemandu wisata ini adala seseorang yang bertanggung jawab didalam memandu para wisatawan selama perjalanan atau liburan mereka. Tidak hanya menjelaskan seluk beluk destinasi yang dikunjungi saja, tetapi juga memberikan pengalaman menyenangkan.

Cara Menjadi Tour Guide yang Handal dan Profesional

Inilah Tips Cara Menjadi Tour Guide Profesional

Cara Menjadi Tour Guide yang Handal dan Profesional. Tour guide merupakan salah satu pekerjaan atau profesi yang banyak peminatnya. Selain menjadi pekerjaan yang seru, gaji tour guide terbilang cukup tinggi. Tour guide yang sudah berpengalaman dan bersertifikasi memiliki kisaran gaji antara Rp 1 juta sampai Rp 5 juta per hari.

Berikut ini beberapa cara menjadi tour guide yang bisa dipertimbangkan. Mulai dari memiliki kesehatan jasmani dan rohani hingga menguasai berbagai macam bahasa.

1. Sehat Jasmani dan Rohani

Saat menekuni pekerjaan dalam bidang tertentu, tak terkecuali tour guide, sehat jasmani dan rohani merupakan salah satu hal paling penting. Tour guide memiliki banyak kegiatan di luar ruangan.

Biasanya, para wisatawan akan mengunjungi lebih dari satu destinasi wisata. Hal tersebut membuat tour guide harus sering berganti tempat dari satu destinasi wisata ke tempat lainnya. lainnya. Belum lagi harus menjelaskan tentang setiap destinasi wisata yang dikunjungi secara detail dan memastikan kepentingan wisatawan.

Meski memiliki aktivitas padat, tour guide yang sehat jasmani dan rohani tidak akan mudah kelelahan. Bahkan, bisa selalu fit dan bersemangat saat memandu wisatawan.

2. Mengikuti Pendidikan Pariwisata dan Dapatkan Sertifikat / Lisensi

Cara menjadi tour guide selanjutnya adalah mengikuti pendidikan pariwisata. Pada saat sekarang, sudah banyak perguruan tinggi, baik negeri hingga swasta, yang mempunyai jurusan pariwisata.

Ketika mengambil jurusan wisata, terdapat beragam ilmu dan wawasan yang dapat dipelajari. Salah satu yang sangat diperlukan adalah bagaimana mendapatkan ilmu dasar menjadi seorang tour guide yang handal.

Untuk meningkatkan skill, pihak jurusan akan memberikan pelatihan khusus. Bahkan, mahasiswa memperoleh kesempatan untuk praktik secara langsung, sehingga dapat menjadi tour guide terlatih.

Mengikuti pendidikan pariwisata tidak hanya melalui bangku perkuliahan saja. Akan tetapi, kita juga dapat mengikuti kursus atau pelatihan tour guide terpercaya.

Selain itu, jangan lupa untuk mendapatkan sertifikat atau lisensi. Lisensi ini berfungsi sebagai kartu identitas atau tanda pengenal. Ketika berhasil mempunyai lisensi, maka peluang untuk menjadi seorang tour guide akan semakin tinggi peluangnya.

Untuk mendapatkan lisensi, terdapat sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi. Diantaranya, menguasai bahasa asing setidaknya satu bahasa asing, mengenal budaya daerah atau negara, menguasai bahasa lokal, hingga usia minimal.

3. Memperluas Wawasan tentang Destinasi Wisata

Seorang tour guide harus memiliki wawasan dan pengetahuan secara mendalam tentang destinasi wisata tujuan. Sebagai contoh, jika ingin menjadi tour guide di Nusa Penida Bali, setidaknya mengetahui informasi seputar sejarahnya, budaya, makanan khas, pertunjukkan yang sering digelar dan lain sebagainya.

Informasi destinasi wisata yang dipelajari juga harus up to date. Tujuannya, untuk mengenalkan wisatawan tentang daya Tarik destinasi wisata yang baru.

Tanpa memiliki pengetahuan dan wawasan tentang destinasi wisata, justru akan mempersulit pekerjaan. Tak sedikit wisatawan yang aktif bertanya dan ingin mengetahui lebih banyak lagi informasi tentang destinasi wisata tersebut.

4. Meningkatkan Keterampilan Komunikasi

Cara menjadi tour guide selanjutnya yang tak boleh sampai dilewatkan, yakni meningkatkan keterampilan komunikasi. Menjadi seorang tour guide harus memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik.

Ketika berbicara dengan para wisatawan harus menggunakan tutur kata yang sangat sopan dan tidak menyinggung wisatawan. Begitu pula saat memberikan penjelasan kepada wisatawan, dapat menggunakan bahasa yang mudah dipahami.

Komunikasi yang baik membantu tour guide membangun hubungan dengan para wisatawan. Selain itu, keterampilan dalam komunikasi tour guide yang lancar bisa menambhkan rasa kenyaman terhadap wisatawan.

Satu lagi yang tak kalah penting, yakni menguasai berbagai macam bahasa. Wisatawan yang berkunjung ke Indonesia berasal dari berbagai macam kota dan negara. Menjadi seorang tour guide yang profesional dan handal, setidaknya wajib menguasai bahasa lokal hingga Bahasa Inggris.

Jika penguasaan bahasa kurang mumpuni, tour guide akan kesulitan saat berkomunikasi dengan wisatawan. Hal ini bisa menimbulkan miss communication antara tour guide dengan wisatawan.

5. Mempelajari Beragam Budaya dari Banyak Negara

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, wisatawan yang berkunjung ke destinasi-destinasi wisata Indonesia berasal dari penjuru dunia. Beda negara asal beda pula budayanya.

Sebagai seorang tour guide terlatih, ada baiknya mempelajari adat istiadat, kebudayaan dan kebiasaan masyarakat dari berbagai negara maupun daerah. Tujuannya, agar saat memberikan panduan wisata tidak melakukan kesalahan yang merugikan. Misalnya saja, pelanggaran privasi, memperlihatkan sikap dan perilaku yang bertentangan dengan budaya negara tertentu dan lain sebagainya.

6. Memiliki Penampilan yang Menarik

Selain memiliki keterampilan, wawasan dan pengetahuan, seorang tour guide juga dituntut untuk berpenampilan menarik. Menjaga penampilan pada saat bekerja, menciptakan sebuah nilai poin plus.

Tidak harus menggunakan pakaian dan aksesoris yang mahal. Cukup mengenakan pakaian yang rapi bersih, wangi dan sopan. Biasanya, pihak biro atau travel wisata sudah menentukan seragam untuk tour guide.

Bagi tour guide wanita, usahakan untuk menggunakan makeup sewajarnya saja. Riasan wajah memang membuat kita terlihat lebih cantik dan menarik. Namun, jika pengaplikasiannya secara berlebihan justru dapat mengganggu penampilan.

Penutup:

Demikianlah inilah cara supaya menjadi tour guide yang handal dan profesional. Sebelum memutuskan untuk menjadi tour guide pastikan sudah memahami tugas, tanggung jawab, benefit dan kerugiannya.Hal tersebut akan menolong kalian supaya bisa mempersiapkan diri dengan matang. Apalagi, persaingan salam menjadi seorang tour guide cukup ketat, sehingga perlu perencanaan yang baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *